Cara Remote PC / Laptop Jarak Jauh Menggunakan Android
CaraBlogIT.com - Remote Dekstop atau yang lebih familiar dengan mengendalikan / remote PC atau Laptop merupakan hal biasa jika dilakukan antar perangkat komputer! Namun apakah jadinya jika kita menggunakan ponsel android untuk meremote sebuah perangkat komputer dengan ukuran yang lebih besar darinya? Mungkin ini aneh, tapi ini memang benar benar bisa terjadi. Saya sendiri pernah mencoba melakukannya untuk menjaili teman yang suka main game pada laptop saya, hehe!
Selain untuk menjaili teman, melakukan remote komputer jarak jauh menggunakan komputer juga sering kali saya gunakan membantu orang yang belum begitu paham tentang komputer, kita bisa saja membantunya untuk membersihkan virus, menconnectkan wifi, mengisi game, dll. hanya dengan memanfaatkan ponsel android yang kita miliki, dengan begitu kita dapat membantunya dengan mudah tanpa harus repot repot datang ke rumahnya.
Baca juga : Cara Melacak Pesan SMS, BBM dan Telepon Orang Lain di Android
Untuk melakukannya sendiri kita hanya memerlukan aplikasi Teamviewer yang perlu di instal pada kedua perangkat (android & komputer yg di remote). Cara nya pun hampir sama dengan remote PC dengan PC. Buat kalian yang ingin mencoba hal tersebut, berikut ini adalah tata cara mengendalikan PC / Laptop jarak jauh menggunakan ponsel android, silahkan simak dan ikuti baik baik.
Cara Remote PC / Laptop Jarak Jauh Menggunakan Android
Hal hal yang perlu dilakukan
1. Pengaturan di PC atau Laptop
Untuk menghubungkan PC dengan Android Anda perlu mengistal software TeamViewer di PC Anda, silahkan download aplikasi tersebut melalui situs resminya, yaitu website www.teamviewer.com.
Selanjutnya lakukan pengaturan seperti gambar di bawah ini, jika sudah klik Accept - Finish untuk menyimpannya.
Lihat pada tulisan ready to connect (secure connection) yang ada di pojok kiri bawah, jika berwarna hijau artinya PC siap dihubungkan dengan Android atau Komputer Anda dalam posisi online.
2. Pengaturan di Android
Langkah pertama silahkan download dan instal aplikasi TeamViewer di Android. Download aplikasinya disini
Jika sudah silahkan login menggunakan ID yang anda dapatkan melalui komputer tadi. Kemudian tekan menu Remote control. untuk memulai peremotan.
Jika sudah maka kan muncul pop up baru, silahkan isi kolom yang tersedia dengan password yang berasal dari aplikasi TeamViewer di komputer atau PC. Jika sudah klik oke untuk melanjutkan ke peroses selanjutnya.
Selesai, kini anda sudah dapat melakukan remote pc / laptop menggunakan ponsel android anda. Berikut ini adalah tampilan dekstop komputer yang terlihat pada ponsel android. Agar proses peremotan berjalan lebih maksimal, pastikan kedua perangkat tersebut memiliki koneksi internet yang stabil dan cepat.
Baca juga : Cara Menjadikan Kamera Android Sebagai CCTV Tanpa Kabel
Baca juga : Cara Menjadikan Kamera Android Sebagai CCTV Tanpa Kabel
Demikianlah informasi yang bisa saya sampaikan, apabila ada pertanyaan ataupun hanya ingin sekedar mengemukakan pendapat yang sesuai dengan isi dari artikel ini. silahkan menuliskannya pada kolom komentar. Sekian dan Terima kasih :)
CaraBlogIT.com : Cara Remote PC / Laptop Jarak Jauh Menggunakan Android
pakai lah.. tapi dikit
BalasHapus